PENYALURAN BLT-DD TAHAP II DESA PANGGUNGUNI

Sedikit menguras tenaga untuk pelayanan yang diberikan kepada mereka penerima BLT-DD Tahap II ini. Sebab dalam tahap II ini terdapat penambahan sebanyak 91 orang dari yang tahap I kemarin. Jadi total keseluruhan penerima BLT-DD yakni 179 orang. Sehingga interval waktu penyaluran hari ini lebih tinggi di banding yang lalu. Hal ini sesuai aturan bahwa 30% dari Dana Desa secara keseluruhan disalurkan untuk bantuan ini. Untuk penerima yang masuk dalam tahap I menerima Rp. 1.200.000,- untuk bulan Mei dan Juni, sedangkan untuk penambahan penerima di tahap II ini menerima Rp. 1.800.000,- untuk bulan April, Mei dan Juni.

Pemerintah Desa Panggunguni bersama BPD, BABINSA, BABINKAMTIBMAS, dan Karangtaruna berkolaborasi untuk realisasi BLT-DD ini. Tentunya protokol kesehatan tetap diprioritaskan. Dalam hal ini memang kurang optimal jika diskalakan antara jumlah penerima dengan luas tempat. Tetapi paling tidak meminimalisir untuk tetap social distancing dan cek Kesehatan senantiasa diterapkan.

Semoga bantuan ini bermanfaat bagi penerima bantuan dan semoga pandemi ini segera selesai.

Selasa, 09 Juni 2020

Balaidesa Panggunguni

by: Pemerintah Desa Panggunguni, Badan Permusyawaratan Desa, BABINSA, BABINKAMTIBMAS, Karangtaruna Cakra Remaja

  

    

  

Bagaimana reaksi anda mengenai artikel ini ?