OLAHRAGA BOLA VOLI ONFAIR LAGI !!!
Banyak dikalangan anak-anak, remaja sampai orang tua yang kini antusias berolahraga, terutama bola voli. Olahraga yang satu ini memang sempat vacum dan sedikit penggemarnya. Setelah di on-aktifkan lagi dalam acara turnamen voli tingkat kecamatan tahun 2018 yang kala itu dipimpin oleh Bapak Camat Agus Santoso S.Sos, bola voli semakin digandrungi oleh semua kalangan khususnya di Desa Panggunguni.
Sedikit akan kita bahas disini tentang sejarah singkat olahraga bola voli. Paling tidak tau lah ya tentang pencetus pertamanya..
Pada tahun 1891 William G Morgan bertemu dengan penemu olahraga bola basket yaitu james Naismith dan terinspirasi untuk menciptakan permainan bola lainnya. Tahun 1895 William G Morgan menciptakan permainan bola voli di Amerika Serikat yang diberinama minitonette dan kemudian berkembang menjadi volley ball hingga sekarang. Dulu olahraga ini belum begitu merakyat karena hanya mereka dari kalangan bangsawan dan warga Belanda saja. Namun di zaman sekarang begitu dirasakan oleh banyak kalangan. Waaww ternyata pencinta bola voli bisa merasakan posisi dikalangan Belanda lo (jika diflashback di masa lalu hehehe…) ini foto pencetus olahraga bola volinya
William G Morgan[1]
Sumber 2[2]
Sumber 3[3]
Tau tidak, selain itu ternyata olahraga bola voli banyak manfaatnya loo. Olahraga ini bisa mengurangi stress, karena otak akan memperbanyak produksi hormon mood bahagia ketika kita berolahraga, yaitu endorfin, dopamin, serotonin, dan triptofan. Olahraga yang teratur juga dapat menurunkan hormon kortisol dan epineprin, dua hormon pemicu stres, dan menggantikannya dengan meningkatkan hormon norepineprin sebagai antidepresan. Dan efek penurunan tingkat stres ini juga semakin bertambah pada permainan voli karena melibatkan interaksi sosial dengan banyak orang dalam satu waktu.[4] Selain itu juga bisa membuat tidur menjadi nyenyak karena dapat membantu kinerja enzim dan fungsi otot. Keluhan insomnia juga sudah jarang sekali ditemui jika kalian bisa rutin berolahraga voli ini.
Permainan voli termasuk jenis olahraga kardio aerobik. Olahraga Kardio itu sendiri adalah jenis latihan untuk meningkatkan detak jantung. Selama 15-20 menit atau lebih Anda bermain bola voli memberikan peningktan denyut nadi hingga sebesar 60-80% dari normalnya.[5]
Nah dengan sekilas pemaparan sejarah sekaligus manfaat olahraga bola voli ini, tambah semangat untuk lebih giat berolahraga bukan??? Warga Desa Panggunguni tidak kalah onfair-nya di kancah voli loo. Mulai anak-anak Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Pertama, Sekolah Menengah Atas, anak kuliahan, sampai yang sudah kerja dan berumah tangga selalu meramaikan lapangan bola voli.
“Kita tidak berhenti berolahraga karena menjadi renta. Kita menjadi renta karena berhenti berolahraga.” -Kenneth Cooper
“Olahraga adalah raja dan gizi adalah ratu. Gabungkan keduanya dan Anda akan mendapatkan sebuah kerajaan.”[6]
Galeri
[1]https://saintif.com/sejarah-bola-voli/di akses pada tanggal 23 Maret 2021 Pukul 10:12 wib.
[2]https://www.loc.gov/item/2002695993/di akses pada tanggal 23 Maret 2021 pukul 10:30 wib
[3]https://volleycountry.com/history/volleyball-the-history-of-a-sports-phenomenon/di akses pada tanggal 23 Maret 2021 pukul 10:33 wib
[4]https://hellosehat.com/kebugaran/olahraga-lainnya/manfaat-bola-voli-bagi-tubuh/di akses pada tanggal 23 Maret 2021 pukul 10:49 wib.
[5]Ibid, https://hellosehat.com…
[6]https://www.bola.com/ragam/read/4275165/32-kata-kata-bijak-olahraga-jadi-motivasi-menjaga-kesehatan/di akses pada tanggal 23 Maret 2021 pukul 11:16 wib.