MUSYAWARAH DESA PERUBAHAN BLT-DD TAHUN 2020
DESA PANGGUNGUNI
Bersama perwakilan masyarakat yang terbentuk dalam Lembaga seperti BPD, LPM, RT,RW menjadi pengisi kursi musyawarah pagi ini. Jumat 29 Mei 2020 adalah waktu dimana pemerintah desa Panggunguni Bersama dengan Lembaga terkait melaksanakan musyawarah perubahan BLT-DD tahun 2020 yangmana didampingi Pendamping Desa.
Perubahan ini dilakukan untuk menjalankan peraturan pemerintah yang sudah mengetuk palu bahwa untuk desa Panggunguni diambilkan 30% dari Dana Desa untuk masalah pandemi Covid-19 yang tertuang dalam istilah BLT-DD bagi masyarakat yang sesuai kriteria.
Untuk menyikapi berbagai kritikan dari masyarakat, pemerintah desa menggandeng RT dan RW sebagai wakil terdekat masyarakat di lingkungan setempat. Sehingga dipastikan hal ini akan meminimalisir gejolak kritik masyarakat. Hal ini juga sesuai dengan anjuran pemerintah untuk senantiasa menggandeng Lembaga terdekat warga.
Selanjutnya hasil dari penyaringan RT diserahkan ke pemerintah desa untuk dilakukan verifikasi dan validasi ulang. Verifikasi dan validasi ini juga bersamaan dengan RT setempat, supaya tidak terjadi kesenjangan antar keduanya. Setelah penginputan data sementara, musyawarah pada pagi hari ini yang dihadiri sekitar 30-sekian undangan menjadi musyawarah besar untuk penetapan perubahan BLT-DD secara keseluruhan yakni dengan penambahan 91 penerima bantuan. Sehingga dari data awal 88 penerima bantuan dan 91 penerima bantuan tambahan, total keseluruhan penerima bantuan sejumlah 179 orang. 30% Dana Desa seluruhnya terserap untuk BLT-DD yakni 179 orang penerima.
semoga bermanfaat
admin