MUSYAWARAH PERENCANAAN PEMBANGUNAN DESA TAHUN 2021
Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (MUSRENBANGDES) merupakan musyawarah tahunan yang dilaksanakan untuk mempertajam usulan-usulan dari seluruh elemen masyarakat. Musyawarah ini diangkat dari musyawarah dusun setempat sebelum naik ke MUSRENBANGDES.
Tepat pada tanggal 23 Januari 2020 perwakilan dari beberapa lembaga hadir dalam musyawarah tersebut, antara lain:
- Kepala Desa beserta Perangkat Desa Panggunguni
- Tim Kecamatan (Kasi kecamatan yang membidangi,
BABINSA,BABINKAMTIBMAS, Pendamping Kecamatan)
- Pendamping Desa
- BPD
- LPM
- Karangtaruna
- TP-PKK
- RT/RW
- BUMDesa
- Kepala Sekolah Dan Perwakilan Guru SD, TK/PAUD, dan TPQ
- Tokoh masyarakat
Pada musyawarah ini diprioritaskan pada pemberdayaan SDM nya, hal ini ternyata mendapat dukungan dari TP-PKK, BUMDesa dan Karangtaruna. Kebijakan yang mengarah ke Pemberdayaan ini, diharapkan dapat menjadi produktif secara kemandirian dan ekonomi.
Pos-pos dalam musyawarah juga dikelompokkan dalam 2 kubu, yaitu kubu pembangunan dan kubu pemberdayaan. Pengelompokkan ini dilakukan untuk dapat mengregulasi usulan secara terarah dan terkonsep sesuai dengan bidang-bidang terkait.
semoga aspirasi masyarakat dapat tersalur dan terealisasi sesuai dengan kebutuhan masyarakat setempat, sehingga dapat dipergunakan dengan tepat sasaran amin…
_untuk hasil musyawarah masih dalam tahap compressing_ terimakasih